Biaya Ngeces Mobil Listrik

Berapa Biaya dan Lama Charge Mobil Listrik Saat Mudik Lebaran?

Bingkaiberita.com-Semakin banyak orang yang sudah memiliki mobil listrik, apalagi sebagai salah satu alternatif kendaraan saat mudik lebaran. Saat ini Perusahaan Listrik negara telah memiliki stasiun pengisian kendaraan listrik yang mendukung untuk mudik lebaran atau saat anda bepergian jauh. Dan mungkin memang masih banyak yang masih belum familiar dengan pertamina baru yang nota bene saat ini tidak lagi menggunakan minyak untuk dapur pacunya melainkan menggunakan listrik

Pertamina pengisian mobil listrik ini disebut dengan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang membantu para pengguna yang memiliki mobil listrik yang disiagakan pada petugas SPKLU. Nah, penasaran dengan biaya dan waktu lamanya pengisian kendaraan listrik.

Yuk, kita cari tahu berapa biaya dan lama charge mobil lisrik saat anda nanti mudik lebaran?

Pengisian daya di SPKLU ini telah tertulis di Peraturan Menteri ESDM Republik Indonesia tentang penyediaan Infrastruktur Pengisian Listrik Untuk kendaraan bermotor dengan basis bateria dengan tersedia berbagai jenis teknologinya yaitu dengan menggunakan normal charging, medium charging, fast charging dan ultrafast charging.

Untuk biaya pengisiannya per kilowatt jam sebesar Rp 2.466 dan khusus untuk ultrafast charging dan fastcharging akan dikenai biaya tambahan pada layanan pengisian listrik sebgai berikut

Fast charging (25-50 kW) per pengisannya biayanya Rp 25 ribu rupiah
Ultrafast charging (lebih dari 50 kW) biayanya sebesar Rp 57 ribu per pengisian

Berapa Lama Waktu Charge Mobil Listrik?

Untuk pengisian daya mobili listrik di SPKLU ini untuk durasinya dipengaruhi oleh jenis kendaraan yang digunakan dan kapasitas baterai mobil listrik dan kecepatan pengisian daya

Untuk mengisi penuh baterai mobil listrik kapasitas 60 kWh dengan kecepatan charga 7,58 maka lama pengisian baterai hingga penuhi dibutuhkan waktu dalam 8 jam.

Dengan perhitungan 60 kWh/8jam dengan kecepatan charga sebesar 7,5 kW dengan begitu maka semakin cepat baterai akan dapat digunakan secara penuh, namun apabila kecepatan pengisian baterainya sampai 50kW atau lebih, dengan Ultrafast Charging, maka memungkinkan waktu pengisian daya sangat singkat hanya 1,2 jam dengan kapasitas baterai 60 kWh

Namun, jika anda menggunakan ultrafast Charging dalam pengisian daya baterainya maka membutuhkan biaya yang dipengaruhi oleh beberapa faktor yang dipengaruhi oleh tingkat efisiensi peralatan pengisian daya dengan kondisi baterai mobil listrik seperti suhu lingkungan di sekitar mobil dengan jumlah daya dan dari kebutuhan daya mobil listrik saat berproses pengisian daya

Cara Menemukan SPKLU / Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum

Untuk menemukan SPKLU anda bisa menggunakan aplikasi PLN Mobile terdekat dengan menemukanna di apps maps untuk menuju lokasi SPKLU terdekat

Dengan mengunduh aplikasi PLN Mobile di App Store dan playstore anda bisa memilih menu Electric Vehicle pada pojok kanan atas layar

Kemudian anda memilih menu Electric Vehicle pada pojok kanan atas layar dan memilih kembali menu SPKLU

Selanjutnya anda pilih lokasi yang paling dekat dengan lokasi anda yang disesuaikan dengan menggunakan pendaftaran atau mapnya

Sehingga anda bisa menemukan stasiun pengisian terdekat di lokasi anda saat ini

Dengan begitu mudik lebaran anda akan lebih mudah, nyaman, terkendali sehingga tidak macet di tengah perjalanan karena anda bisa memanfaatkan aplikasi tersebut untuk mencari stasiun pengisian baterai terdekat.

Topik Nugroho, M.Pd.

Iam a master of education from one of the state universities in Yogyakarta, has a writers and travelling hobby in wordpress or blogger platform, I Have stayed at Raja Ampat and Yogyakarta City, You can Connect Me in Bingkai Berita| Belajar Internet|Travel and Kuliner

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.