Berapa Harga Sewa Jet Pribadi?
Bingkaiberita.com – Pembicaraan terkait dengan jet pribadi belum usai, banyak orang yang pamer di media sosialnya telah menyewa jet pribadi, ada sejumlah pejabat seperti ketua Banggar Said abdullah yang videonya viral setelah naik jet pribadi, ada juga Gubernur Papua Lukas Enembe yang baru-baru ini dibicarakan karena transfer dana setengah trilyun ke Singapura untuk membayar kasino, dan ia juga kerap menyewa jet pribadi untuk bepergian keluar negeri. Dan terakhir yang menjadi perbincangan hangat adalah seorang Brigadir Jenderal yang gajinya tidak seberapa namun menggunakan jet pribadi saat bertolak ke Jambi. Memang sebelumnya sudah kerap sekali tokoh publik, artis hingga pengusaha yang menggunakan jet pribadi untuk bepergian seperti Farel Prayoga yang diketahui naik jet untuk berangkat Sekolah.
Berapa Harga Sewa Jet Pribadi?
Nah, lantas berapa harga sewa jet ini kok bisa semua orang pamer di Instagram hingga videonya viral karena menyewa jet pribadi. Sesuai dengan informasi yang kami terima bahwa untuk harga sewa jet ini tergantung dari jenis jet yang dipilih, rute penerbangan hingga perjalanan yang diinginkan
Sebagai contohnya seperti yang diungkapkan oleh PT Indojet, untuk rute penerbangan dalam negeri dari Jakarta ke Bali biayanya sebesar 38 ribu dollar atau setara dengan Rp 570 juta. Namun, tergantung dari jenis pesawat yang digunakan dan jumlah penumpangnya.
Rincian Harga Sewa Jet Pribadi
Sebagaimana yang kami kutip dari kompas.com bahwa Rincian Harga Sewa Jet Rute Jakarta- Bali Sesuai Jumlah Penumpang
Biaya Sewa Jet Pribadi untuk jenis pesawat Hawker 400 dengan jumlah (6 penumpang):biayanya sebesar 22.500 dolar Amerika atau sekitar Rp 337 juta untuk penerbangan-pulang di hari yang sama.
Biaya Sewa Jet Pribadi untuk jenis pesawat Hawker 800 dengan jumlah (8 penumpang): biayanya sebesar 28.000 dolar Amerika atau berkisar Rp 420 juta untuk biaya sewa satu hari.
Biaya Sewa Jet Pribadi untuk jenis pesawat Legacy 600 dengan jumlah (13 penumpang): biayanya sebesar 38.000 dolar Amerika atau berkisar Rp 570 juta untuk biaya sewa satu hari.
Sedangkan yang dilansir dari The Travel, Bahwa harga sewa jet yang ada diluar negeri juga berdasarkan pada jenis pesawat tersebut
Air Carter Service juga merincikan harga sewa jetnya sesuai dengan ukuran dan jumlah penumpang
Jet ukuran kecil (4-6 penumpang): harga sewanya sebesar 1.300-3.000 dolar Amerika per jam terbang.
Jet ukuran sedang (9 penumpang): harga sewanya sebesar 4.000-8.000 dolar Amerika per jam terbang.
Jet pribadi yang lebih besar (14-19 penumpang): harga sewanya sebesar 8.000-13.000 dolar Amerika per jam terbang.
Harga sewanya per jam sudah puluhan juta rupiah yang sudah termasuk bahan bakar, ongkos pilotnya, penganang dibandara, operasional pesawat, makan dan minum dan lain sebagainya.
Prosedur Sewa Jet Pribadi
Syarat penumpang jet pribadi ini sama dengan syarat pada penerbangan pesawat pada umumnya yang mengacu ketetapan satgas, jikalau pandemi saat ini seseorang juga harus sudah divaksinasi minimal dosis kedua, dan berikut prosedurnya
Pertama, seorang penyewa pesawat jet pribadi harus menentukan rute penerbangan yang dipilih bisa satu arah one way atau round tyrip atau pergi pulang
Kedua, Tentukan jumlah penumpang yang hendak bepergian menggunakan pesawat jet bisa sesuai dengan kapasitas jet yang akan disewakan
Ketiga, Silahkan anda tentukan tanggal penerbangan yang wajib diinfokan nantinya untuk memastikan ketersediaan jadwal penerbangan dan untuk menentukan biaya sewanya
Keempat, calon penyewa harus menyiapkan beberapa dokument perjanalan yang lengkap seperti KTP atau paspor dan kartu vaksin dan bagi penyewa yang belum vaksin silahkan untuk menunjukan dokumen perjalanan medis sebagai penggantinya.
Peningkatan Jumlah Sewa Jet Pribadi
Saat pandemi melanda dunia permintaan akan penyewaan jet pribadi bertambah, dan menjadi trend perjalanan yang memiliki budget dan aman karena tidak bersama orang lain.
Ada yang memesan pesawat jet pribadi untuk urusan liburan keluarga, urusan diluar kota selain perjalanan bisnis dan keperluan lainnya yang didominasi oleh kelompok pengusana dan menjelang pilpres sudah mulai ada permintaan dari yang berlatar belakang politisi
Penutup
Harga sewa jet pribadi terhitung sangat mahal, bagi yang ingin bercita-cita ingin jadi pilot akan tahu nanti gajinya ketika ia sudah menjadi pilot, namun berapa harga yang dibayarkan ketika masuk sekolah penerbangan.