Cara Cetak Sertifikat UTBK SBMPTN
Bingkaiberita.com – Pengumuman SBMPTN telah dilakukan, peserta lolos seleksi SBMPTN wajib melakukan pendaftaran ulang di masing-masing kampus tujuan.
Bagi yang tidak lolos pada pengumuman SBMPTN mereka masih ada kesempatan untuk mengikuti seleksi mandiri yang diselenggarakan oleh kampus tujuan dengan menggunakan nilai UTBK SBMPTN atau jalur ujian
Kampus yang menyelenggarakan jalur seleksi Mandiri dengan Nilai UTBK SBMPTN, nantinya para pendaftar wajib mencetak sertifikat SBMPTN dan menyerahkannya kepada pihak kampus.
Karena dalam sertifikat terserbut ada sebuah nilai yang nantinya akan digunakan sebagai salah satu syarat kampus untuk menyeleksi para pendaftar yang memang sesuai dengan kriteria yang menjadi patokan bisa meluluskan menjadi mahasiswa baru.
Cara Cetak Sertifikat UTBK SBMPTN
Bagaiamana cara melihat Nilai UTBK dan bagaiaman cara unduh sertifikatnya. Simak ulasan singkat dibawah ini:
Silahkan anda buka laman portal resmi yang beralamat di pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id
Jika portal resmi eror silahkan anda buka link miror di kampus tujuan atau kampus yang terdaftar link miror pengumuman sbmptn
Setelah itu anda masukkan nomor peserta beserta tanggal lahirnya.
Dan setelah itu lihat dari hasil nya bahwa peserta sudah lolos seleksi SBMPTN dan ada keterangan mencetak kartu tanda peserta UTBK
Selanjutnya anda klik mencetak kartu/ sertifikat UTBK SBMPTN
Maka secara otomatis akan terunduh, sertifikat bisa anda print sendiri dan bisa digunakan nantinya sebagai salah satu syarat masuk ke kampus tujuan dengan menggunakan nilai utbk.
Selain itu anda juga bisa mencetak sertifikat utbk sbmptn di portal ltmpt dengan cara sebagai berikut
Silahkan anda buka portal ltmpt yang beralamat di portal.ltmpt.ac.id
Setelah itu anda harus login dengan menggunakan email yang telah terdaftar dan teraktifasi dengan password yang tersimpan di database
Dan masukkan nomor pendaftaraan dan tanggal lahir kemudian anda klik hasilnya.
Ketika sudah masuk dan berhasil silahkan anda cetak sertifikat UTBK SBMPTN.
Untuk mencetak anda mengunduh atau mendownload pada link yang sudah disediakan
Jadwal Unduh Sertifikat UTBK SBMPTN
Sesuai dengan jadwal pengumuman SBMPTN, bahwa setelah hasil pengumuman keluar maka para peserta yang lolos dapat melihat hasil nilai UTBK yang ada di sertifikat.
Sertifikat Nilai UTBK SBMPTN nantinya bisa digunakan sebagai pendaftaran kampus dengan nilai SBMPTN dan sertifikat bisa diunduh pada akhir bulan juni pada tanggal 25 s/d 31 juli
Bagaimana Jika Nilai dan Sertifikat Tidak Muncul?
Salah satu pertanyaan yang memang ramai dibicarakan di media sosial saat ini adalah bahwa peserta SBMPTN mengaku bahwa ketika membuka portal ltmpt tidak bisa melihat nilai dan mengunduh sertifikat.
Jika ada peserta yang memang mengalami masalah tersebut agar mengirim surat resmi ke LTMPT melalui email aktif.
Jika peserta melanggar tata tertib dan melakukan kecurangan maka berdasrkan laporan dan buktinya sesuai dengan foto dan laporan maka sipelanggar tidak akan bisa melihat hasil skor UTBK.
Nah, itulah bagaimana cara mengecek skor nilai UTBK dan mengunduh sertifikat SBMPTN.