Freeport

Gaji Karyawan Freeport

Freeport merupakan perusahaan tambang emas terbesar di Indonesia, tak heran jika gaji karyawan freeport melebihi dari gaji karyawan biasa. Karena memang resiko pekerjaan yang besar yang harus dihadapi baik itu dari faktor cuaca, kondisi tempat bekerja, kondisi alam hingga ketinggiannya sehingga fokus perusahaan adalah memberikan rasa aman dan nyaman dengan memberikan gaji yang adil kepada setiap karyawan karena resiko besar yang harus dihadapi.

PT Freeport Indonesia yang berada di Tembagapura, Papua memiliki gaji yang adil, dan untuk gaji komisari freeport pertahunnya bisa mencapai Rp. 6,5 milyar sedangkan untuk dewan direksinya bisa mencapai Rp 5,8 milyar setahunnya. Sementara itu untuk para karyawan selain komisaris dan direksi mendapatkan gaji sebagai berikut seperti yang dikutip dari detik.com (03/09/2022)

  • Internship Rp 1 juta – Rp 2 juta per bulan
  • Geotechnical Engineer: Rp 15 juta – Rp 46 juta per bulan
  • Engineer: Rp 19 juta – Rp 24 juta per bulan
  • Superintendent: Hingga Rp 63 juta per bulan
  • Instructor, Safety Contractor: Rp 14 juta – Rp 15 juta per bulan
  • QA Engineer: Rp 16 juta – Rp 18 juta per bulan
  • Community Relations: Rp 21 juta – Rp 22 juta per bulan
  • Training and Development Manager: Rp 54 juta – Rp 58 juta per bulan
  • Mechanic: Rp 31 juta – Rp 34 juta per bulan
  • Heavy Duty Equipment Mechanic: Rp 20 juta – Rp 21 juta per bulan
  • Mechanical Maintenance Engineer: Rp 14 juta – Rp 15 juta per bulan
  • Security Officer Contractor: Rp 3 juta per bulan
  • Senior Supply Chain Analyst: Rp 32 juta – Rp 35 juta per bulan
  • Programmer: Rp 17 juta – Rp 18 juta per bulan
  • Fresh Graduate Engineer Internship: Rp 6 juta per bulan
  • Staff Accountant: Rp 10 juta per bulan
  • Metallurgical Engineer: Rp 13 juta – Rp 15 juta per bulan
  • Instructor: Rp 20 juta – Rp 22 juta per bulan
  • Senior Officer: Rp 20 juta – Rp 22 juta per bulan
  • Chief Engineer: Rp 32 juta – Rp 35 juta per bulan

Seperti diketahui bersama bahwa 3 organisasi yang tergabung dalam serikat pekerja Mandiri Papua, Serikat Buruh Seluruh Indonesia dan Serikat Pekerja Seluruh Indonesia telah melakukan penandatangan perjanjian kerja dalam meningkatkan upda dan beberapa komponen keuntungan atau tambahan penghasilan bagi karyawan.

Skema pengupahan tersebut akan dilaksanakan selama dua tahun dalam peningkatan upah sesuai dengan perjanjian yaitu pembayaran uang tambahan satu kali tabungan untuk hari tua, peningkatan bantuan pendidikan anak sekolah, perluasan layanan cakupan perawatan medis.

Dan itulah beberapa keuntungan dari perjanjian gaji karyawan freeport yang akan diupayakan untuk dua tahun kedepan.

Topik Nugroho, M.Pd.

Iam a master of education from one of the state universities in Yogyakarta, has a writers and travelling hobby in wordpress or blogger platform, I Have stayed at Raja Ampat and Yogyakarta City, You can Connect Me in Bingkai Berita| Belajar Internet|Travel and Kuliner

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.