Honda Vario 150 terbaru

Motor Honda Vario 150, Fitur Terbarunya Wah, Sebanding Dengan Harga.

Bingkaiberita.com – PT Astra Honda Motor Merilis produk unggulannya terbaru dengan mengadopsi fitur smartkey pada honda vario 150 terbaru. Dan beberapa fiturnyapun memang sudah ada di matik premium seperti honda PCX.

Honda Vario 150 terbaru

Fitur Terbaru Motor Vario 150

Nah, penasaran dengan keunggulan fiturnya yang disematkan pada produk vario 150 terbaru. Saat ini honda vario menyematkan panel meter yang berupa full digital yang menyajikan informasi lengkap terkait kondisi motor.

Sebuah kemodernan yang tidak dimiliki profduk vario sebelumnya karena panel meter atau spidometernya masih menggunakan manual dan disisi lain panel meter yang satu ini sudah sangat bagus dengan full digital, selain itu dapat dilihat pada bagian lampunya juga semakin sporty

Kendaraan ini juga memiliki fitur yang canggih dengan dibuat fitur anti maling sehingga membuat kendaraannya semakin aman dari para penciru dengan Anti Theft System elain itu bagi yang ingin menyimpan helm, pada bagasi motornya cukup luas dengan kapasitas 18 liter.

Dari segi pengeremannya pun menggunakan REM CBS (combi Brake System dengan teknologi yang khas disemat oleh motor Honda) selain itu tak kalah menarik bahwa motor ini bisa hidup tanpa menggunakan kunci yaitu menggunakan Smart Key System yang menjadi teknologi unggulannya didukung dengan ACG Starter yaitu proses penyalaan mesinnya halus.

Tertarik meminangnya karena keunggulan dari teknlogi yang tersemat pada Vario terbaru 150 ini? Yuk, simak harga vario 150 terbaru.

Harga Vario 150 Terbaru.

Jika dilihat dijalanan, masih banyak konsumen yang masih terlihat menggunakan produk vario, karena memang harganya tidak terlalu mahal, mungkin menjadi primadona dari segi performany yang di dapatkan. Karena memang produk pabrikan jepang memiliki kualitas andalan yang mungkin cocok bagi yang saat ini sedang mencari motor baru, terlebih setelah anda membaca sedikit fitur lengkap dan unggulannya saat ini.

Bagi yang berminat untuk membelinya pastilah kurang lengkap jika tidak tau informasi harga. Nah, sedikit kami akan memberikan gambaran harga yang nantinya akan jadi patokan atau refrensi saat membeli. Harga ini akan berbeda untuk setiap daerahnya karena kami hanya memberikan informasi dari situs PT Astra Honda Motor untuk wilayah Jakarta. Berikut list harga Motor Honda:

1. Harga Honda Vario 150 Exclusive Rp 24.150.000
2. Harga Honda Vario 150 Exclusive Matte Black Rp 24.300.000
3. Harga Honda Vario 150 Sporty Series Rp 24.300.000

harga diatas tidak selalu sama dengan harga yang ada dibeberapa wilayah di Indonesia. Untuk itu harga tersebut bisa anda jadikan refrensi. Bagi yang kenal dengan motor pastinya penasaran dengan daleman spesifikasi yang tersemat pada Honda Vario. Yuk, kita simak spesifikasinya seperti dibawah ini:

Spesifikasi Mesin Lengkap Vario 150 Terbaru

Spesifikasi Motor
Mesin Tipe Mesin 4 langkah, SOHC, eSP, Pendingin Cairan
Sistem Suplai Bahan Bakar PGM-FI (Programmed Fuel Injection)
Diameter X Langkah 57,3 x 57,9 mm
Tipe Tranmisi Otomatic, V-matic
Rasio Kompresi 10,6 : 1
Daya Maksimum  9.7 kW (13.1 PS) / 8500 rpm
Torsi Maksimum  13.4 Nm (1.37 kgf.m) / 5000 rpm
Tipe Starter Elektrik
Tipe Kopling Automatic Centrifugal Clutch Dry Type
Rangka dan Kaki-Kaki Tipe Rangka Underbone
Tipe Suspensi Depan Telescopic
Tipe Suspensi Belakang Swing Arm dengan Suspensi Tunggal
Ukuran Ban Depan 90/80 – 14M/C 43P Tubeless
Ukuran Ban Belakang 100/80 – 14M/C 48P Tubeless
Rem Depan  Cakram Hidrolik, Piston Tunggal
Rem Belakang Tromol
Sistem Pengereman Combi Brake System
Dimensi dan Berat Panjang X Lebar X Tinggi 1919 x 679 x 1062 mm
Tinggi Tempat Duduk 769 mm
Jarak Sumbu Roda  1.280 mm
Jarak Terendah ke Tanah 132 mm
Curb Weight 112 kg
Kapasitas Kapasitas Tangki Bahan Bakar: 5,5 liter bahan bakar
Kapasitas Minyak Pelumas 0,8 liter pada penggantian periodic
kelistrikan Tipe Baterai Atau Aki  MF 12V-5 Ah
Sistem Pengapian Full transisterized
Tipe Busi NGK CPR9EA-9 / Denso U27EPR9
Lampu Depan  LED 2.6 W x 2 (low), 5,2 W x 2 (high)

Tak bisa diragukan lagi dari segi mesin, kelistrikan rangka dan lainnya, produk honda memilki kualitas yang bagus terlebih anda bisa lihat merek vario yang keluaran lama masih cukup handal untuk digunakan di berbagai rute tanjakan dan lainnya apalagi melihat kemampuan yang semakin prima dengan spesifikasi diatas.

Sumber liputan6.com

Topik Nugroho, M.Pd.

Iam a master of education from one of the state universities in Yogyakarta, has a writers and travelling hobby in wordpress or blogger platform, I Have stayed at Raja Ampat and Yogyakarta City, You can Connect Me in Bingkai Berita| Belajar Internet|Travel and Kuliner

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.