iduladha

Niat Puasa Tarwiyah dan Arafah Sebelum Idul Adha

Bingkaiberita.com – Sebelum Idul Adha, umat muslim disunahkan untuk berpuasa dua hari pada tanggal 8 dzulhijah dan 9 dzulhijah. Hari tarwiyah adalah puasa sunag yang dikerjakan pada tanggal 8 sedangkan pada tanggal 9 ibadah puasa didefinisikan dengan puasa Arafah.

Tau nggak? jika dua puasa tersebut memiliki fadhilah dan keutamaan yang sangat besar yang jika ditinggalkan anda akan menyesal setelah membaca apa keutamaannya.

Keutamaan Puasa Sebelum Hari raya Idul Adha

Ada beberapa keutamaan atau fadhilah bagi yang menjalankan ibadah puasa sunaah ini sesuai dengan sebuah hadist yang masyhur atau populer dikalangan umat muslim

Keutamaan Puasa Tarwiyah

“Tidak ada satu amal saleh yang lebih dicintai oleh Allah melebihi amal saleh yang dilakukan pada hari-hari ini (yaitu 10 hari pertama bulan Zulhijah).” Para sahabat bertanya, “Tidak pula jihad di jalan Allah?” Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menjawab, “Tidak pula jihad di jalan Allah, kecuali orang yang berangkat jihad dengan jiwa dan hartanya namun tidak ada yang kembali satu pun.” (HR. Abu Daud no. 2438, At Tirmidzi no. 757, Ibnu Majah no. 1727, dan Ahmad no. 1968, sahih menurut Al-Albani).

Dalam hadist tersebut disampaikan bahwa Allah akan memberikan pahala puasa yang berkalilipat dan bahkan akan melebihi dari pahala orang yang berjihat karena amalan yang dilakukan pada 10 hari pertama bulan Dzulhijah ini lebih dicintai oleh Allah

Keutamaan Puasa Arafah

Sedangkan sesyai dengan yang diriwayatkan oleh Muslim bahwa puasa arag ini memiliki fadhilah yang sangat besar yaitu menghapuskan dosa yang lalu dan setahun yang akan datang sebagaimana hadis berikut ini

“Puasa Arafah (9 Zulhijah) dapat menghapuskan dosa setahun yang lalu dan setahun akan datang. Puasa Asyura (10 Muharam) akan menghapuskan dosa setahun yang lalu.” (HR. Muslim no. 1162).

Nah. belum tau kah bagaimana bacaan niat berpuasa 2 hari sebelum hari raya idul adha. berikut niat yang harus dilakukan yang jika anda lupa sahur atau berniat puasa namun belum makan dan minum bisa niat berpuasa ketika siang hari ya

Niat Puasa Idul Adha

Niat Puasa 2 Hari Sebelum Idul Adha di Malam Hari

a. Niat Puasa 8 Zulhijah (Hari Tarwiyah)

نَوَيْتُ صَوْمَ تَرْوِيَةَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma tarwiyata sunnatan lillâhi ta’âlâ.

Artinya: “Saya niat puasa sunah Tarwiyah karena Allah ta’ala.”

b. Niat Puasa Arafah 9 Dzulhijah

نَوَيْتُ صَوْمَ عَرَفَةَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma arafata sunnatan lillâhi ta’âlâ.

Artinya: “Saya niat puasa sunah Arafah karena Allah ta’ala.”

Panduan Tata Cara Berpuasa Tarwiyah dan Arafah Sebelum Hari Raya Idul Adha

Sementara itu ada beberapa hal yang memang dilakukan untuk mendapatkan pahal yang memang pelaksanaan ibadah puasa ini kurang lebih sama dengan puasa di bulan ramadhan dengan tata cara panduan sebagai berikut

Lakukan niat terlebih dahulu sebagaimana yang telah kami sampaikan diatas

Ketika menjalankan ibadah puasa apapun disarankan dan disunahkan untuk makan sahur agar lebih tahan saat menjalankan ibadah puasa

Kemudian anda harus menjauhi segala hal yang membatalkan puasa dan hal yang dapat merusak pahal puasa

Memperbanyak amalan yang baik dilakukan baik sunah maupun memperbanyak bacaan alquran

Dan menyegerakan berbuka puasa ketika waktu berbuka telah berkumandang waktu magrib

Penutup

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan kepada anda bagi umat muslim yang besuk akan menjalankan ibadah puasa tarwiyah dan arafah. Begini Ucapan Idul Adha yang bisa anda sampaikan ke sanak saudara

Topik Nugroho, M.Pd.

Iam a master of education from one of the state universities in Yogyakarta, has a writers and travelling hobby in wordpress or blogger platform, I Have stayed at Raja Ampat and Yogyakarta City, You can Connect Me in Bingkai Berita| Belajar Internet|Travel and Kuliner

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.