Peluang Tunjangan Tambahan Rp 3 juta Melalui Program Inpassing Guru Non PNS & Swasta
Bingkaiberita.com – Menteri Pendidikan dasar dan Menengah akan memberikan peluang tunjangan tambahan untuk guru NON PNS dan guru swasta untuk meningkatkan penghasilan kesejahteraan melalui tunjangan tambahan yang besarannya hingga Rp 3 juta.
Banyaknya sekolah swasta di Indonesia memang berbanding dengan jumlah guru yang mengabdi disana yang notabene biaya sekolah swasta yang besar atau mahal berbanding terbalik dengan kesejahteraannya. Banyak sekolah muhammadiyah atau sekolah islam yang memang biayanya tinggi dibanding negeri namun kesejahteraan gurunya kurang. Ketika ada momen PPPK mereka rela mengantri dan berpindah ke sekolah negeri demi penghasilan yang tidak sebanding dengan bekerja di sekolah swasta.
Dengan adanya inpassing guru swasta ini nantinya mereka akan mendapatkan peningkatan gaji dan pengakuan atas kinerja dan profesionalismenya
Namun, untuk mendapatkan itu semua harus memenuhi kriteria dan persyaratan untuk mengikuti program inpassing guru
Sehingga nantinya guru swasta akan berpeluang dan sejajar dengan guru pns mendapatkan tunjangan tambahan dan program ini bertujuan untuk menyesuaikan status dan penghasilan yang setara dengan kata lain akan ada kesejajaran antara penghasilan guru non PNS maupun PNS .
Dan akan memperoleh tunjangan yang besarannya sama hingga Rp 3juta perbulannya sesuai dengan syarat yang ditentukan terutama bagi pemilik sertifikat pendidik sebagai salah satu bukti bahwa guru yang bersangkutan memiliki kompetensi dalam bidan pedagogik, profesional dan sosial dalam menjalankan sebagai pendidik
Guru swasta yang bersangkutan juga memiliki nomor registrasi guru atau NRG bagi pemilik sertifikat pendidik dan juga memiliki NUPTK sebagai identitas resmi bagi para pendidik
Memiliki ijazah minimal S1 atau Diploma tiga yang saat ini berusia kurang dari 55 tahun saat akan mengikuti program inpassing ini. Dan juga aktif dalam mengajar dan memiliki SK guru tetap yayasan
Penutup
Demikianlah informasi yang dapat kami berika kepada anda para pendidik yang saat ini ingin menambah penghasilan tambahan melalui program inpassing guru